Workshop Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) Laboratorium Terpadu Universitas Lambung Mangkurat

Kamis, 8 desember 2022, UPT. Laboratorium Terpadu ULM melaksanakan kegiatan Workshop Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) Laboratorium Terpadu Universitas Lambung Mangkurat yang bertempat di Hotel Roditha Banjarbaru. Prof. Dr. Abdullah, S.Si.,M.Si. sebagai Kepala UPT. Laboratorium Terpadu ULM memberikan sambutan. Dalam sambutannnya beliau menyampaikan bahwa merasa bersyukur sekali workshop IPAL ini dapat dilaksanakan karena gagasan workshop ini telah lama dibuat bahkan semenjak awal tahun 2022. “Alhamdulillah terselenggaranya workshop IPAL ini adalah sekaligus untuk menyongsong terbangunnya Laboratorium Terpadu ULM yang sekarang sudah mencapai 80 – 90%. Di Laboratorium Terpadu akan dipasang instalasi IPAL yang diharapkan dapat menjadi model atau percontohan bagi laboratorium-laboratorium lain. Selain itu, laboratorium-laboratorium lain juga dapat belajar agar laboratoriumnya masing-masing dapat lebih tertata dalam hal pengolahan limbah” kata Prof. Abdullah.

Kegiatan workshop IPAL ini menghadirkan narasumber dari akademisi dan praktisi, yaitu Ibu Dr. Susi A. Wilujeng, S.T., M.T. (Dosen Teknik Lingkungan FTSPK ITS, Surabaya) dan Bapak Iwan, S.K.M. (Petugas Instalasi Teknologi Tepat Guna Pengelola IPAL, BBTKLPP, Banjarbaru). Narasumber 1  Ibu Dr. Susi A. Wilujeng, S.T., M.T. menyampaikan materi tentang Teknologi  Pengolahan Limbah Cair Laboratorium Kimia Dan Biologi. Narasumber 2 Bapak Iwan, S.K.M. menyampaikan materi tentang Pengelolaan dan Sistem IPAL Laboratorium di Instansi Pemerintah Terakreditasi yang ada di Banjarbaru.

Kegiatan sesi diskusi dan tanya jawab dipandu oleh moderator Bapak Dr. Ir. Fakhrur Razie, M.Si. Kegiatan workshop ini dihadiri oleh dosen, laboran, pengelola laboratorium, dan kepala laboratorium di lingkungan ULM.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *